Pages

Wednesday, March 13, 2019

Keluarga Korban Penculikan 1998 Deklarasi Dukung Jokowi-Ma'ruf

Di tempat yang sama, Ketua Umum Ikatan Keluarga Orang Hilang (IKOHI), Wanmayetti, menyatakan, keberadaan Prabowo sebagai capres, sebenarnya sudah menyakiti martabat keluarga korban aktivis 1997-1998.

"Disahkannya Prabowo Subianto, terduga kuat pelaku penghilangan paksa aktivis demokrasi 1997-1998 sebagai calon presiden, sesungguhnya telah melukai martabat para korban pelanggaran HAM dan keluarganya," kata Wanmayetti.

Karenanya, masih kata dia, IKOHI mempunyai sikap, bahwa capres yang diduga mempunyai masalah masa lalu, khususnya soal HAM, untuk dikalahkan. Menurutnya ini sebagai bentuk memperjuangkan hak para keluarga korban.

"Oleh karena itu, demi terus memperjuangkan hak, harkat, dan martabat korban dan keluarga korban pelanggaran HAM, IKOHI bersikap bahwa capres pelanggar HAM harus dikalahkan," jelas Wanmayetti.

Meski demikian, dia meminta, jika Jokowi kembali terpilih sebagai Presiden pada periode selanjutnya, hak para keluarga korban tetap diperjuangkan terus.

Keluarga alumni IPB deklarasikan dukungan untuk paslon nomor urut 01 Jokowi-Ma’ruf Amin.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita gak lengkap buka link disamping https://ift.tt/2T3uv7Q

No comments:

Post a Comment