Wanita berambut pirang ini merupakan anggota bersenjata dalam Garda Nasional Rusia berkekuatan 340.000 orang yang didirikan oleh Putin, seperti yang Liputan6.com lansir dari Daily Mail, Selasa (30/4/2019). Anna juga memenangkan kontes kecantikan dan mengalahkan ratusan wanita anggota pengamanan lain di Rusia.
Dia mengatakan, harus melawan seksisme dalam perannya sebagai penjaga presiden, dan memutuskan ikut kontes tersebut setelah dipaksa oleh rekan-rekannya. Anna berasal dari keluarga militer dan penegak hukum, ayahnya adalah tentara yang bertugas selama 30 tahun sedangkan ibunya juga petugas militer.
"Saya bangga melanjutkan dinasti," kata Anna, yang sebelumnya juga pernah bertugas sebagai polisi dan memiliki gelar sarjana hukum.
Dia juga menunjukkan keterampilannya menembak, dan mengatakan,
"Yang paling penting adalah, menarik pelatuk dengan tenang, dan mengarahkannya lalu bernafas."
from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita gak lengkap buka link disamping http://bit.ly/2GOa6zD
No comments:
Post a Comment