Pages

Wednesday, October 30, 2019

Khawatir Dianggap Intervensi, Menpora Enggan Campuri soal Kongres PSSI

Jakarta - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali menegaskan bahwa pemerintah tidak ingin intervensi ke dalam tubuh PSSI. Terkait carut marut Kongres PSSI, Menpora berpegangan pada FIFA.

Kisruh soal pemilihan Ketua Umum, Wakil Ketua Umum, dan Komite Eksekutif (Exco) PSSI menjadi pekerjaan rumah buat Zainudin setelah ditunjuk sebagai Menpora dalam Kabinet Indonesia Maju selain tentu saja persiapan Indonesia di ajang SEA Games 2019 di Filipina.

Pada program televisi Mata Najwa episode "Kongres Bisa Apa", Zainudin datang sebagai pembicara. Hadir pula La Nyalla Mattalitti, Vijaya Fitriyasa, dan sejumlah calon Exco, termasuk Esti Puji Lestari selaku calon Wakil Ketua Umum PSSI.

Zainudin tidak berbicara banyak di tengah panasnya perdebatan menyoal Kongres. Namun, ketika ditanya oleh Najwa Shihab mengenai instruksi Presiden Jokowi kepadanya sebagai Menpora dalam kabinet baru, Zainudin menyebut ada kegalauan di tubuh orang no. 1 Indonesia itu.

"Pada saat diskusi dengan Pak Presiden Jokowi, banyak hal yang kami diskusikan, soal pemuda dan olahraga secara keseluruhan. Jokowi menyampaikan kegalauan beliau mengenai prestasi sepak bola di Indonesia, mengapa sulit sekali berprestasi, dan lain sebagainya," tutur Zainudin.

Sadar sepak bola menjadi sorotan utama, Zainudin mengaku bingung karena kondisinya sudah semrawut. Namun, ia memberikan kepercayaan penuh kepada federasi tiap cabang olahraga, termasuk PSSI, untuk bekerja sesuai tata cara.

"Sebelum masuk kabinet, saya mengikuti perkembangan sepak bola, carut marutnya luar biasa, mau mulai dari mana saya bingung," ketusnya lagi.

"Kami di Kemenpora memberi kepercayaan penuh kepada tiap cabor untuk bekerja, tapi tetap dalam supervisi kita. Lagipula, masih ada KONI yang memantau perkembangan sepak bola dan olahraga yang lain," sambungnya.

2 dari 2 halaman

Berpegang Teguh pada FIFA

Calon Ketua Umum PSSI, La Nyalla Mattalitti turut mempermasalahkan mundurnya jadwal Kongres. Pria berusia 60 tahun itu ngotot bahwa FIFA dan AFC telah menyarankan agar Kongres digelar pada 25 Januari 2019.

Seperti diketahui, PSSI mengumumkan bahwa Kongres akan dihelat pada 2 November mendatang. Sempat terjadi adu debat antara La Nyalla dengan Refrizal, calon anggota Exco.

Mengenai hal tersebut, Menpora enggan ikut campur terlalu dalam. Zainudin Amali khawatir langkah pemerintah dianggap intervensi ke tubuh PSSI.

"Kita tidak mau terlalu dalam ikut campur, karena kita takut nantinya dikira pemerintah melakukan intervensi. Dari Pak Presiden juga tidak memberikan instruksi atau arahan khusus, jadi tugas kami akan tetap memantau, memberi dan menerima masuka," tambah Zainudin.

"Kaitan dengan kongres PSSI, tentu kami akan dengarkan masukan-masukan, termasuk dari federasi, dari PSSI itu sendiri. Kami hanya berpegang pada induk Anda. Kalau induknya (FIFA) oke, kita oke. Kalau tidak, ya tidak. FIFA pasti akan menjatuhkan sanksi kalau mereka melihat ada yang tidak benar, kita tidak mau itu," katanya lagi.

Disadur dari Bola.com (Gregah Nurikhsani/Ario Yosia, published 31/10/2019)

Let's block ads! (Why?)

from Berita Terkini, Kabar Terbaru Hari Ini Indonesia dan Dunia - Liputan6.com kalo berita gak lengkap buka link disamping https://ift.tt/2NtzmhI

1 comment:

  1. Promo Fans^^poker :
    - Bonus Freechips 5.000 - 10.000 setiap hari (1 hari dibagikan 1 kali) hanya dengan minimal deposit 50.000 dan minimal deposit 100.000 ke atas
    - Bonus Cashback 0.5% dibagikan Setiap Senin
    - Bonus Referal 20% Seumur Hidup dibagikan Setiap Kamis

    ReplyDelete