Pages

Friday, April 12, 2019

PT Penas Bakal Jadi Induk Holding BUMN Penerbangan, Garuda Diuntungkan?

Liputan6.com, Jakarta - Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) tengah membentuk holding sarana dan prasarana perhubungan udara. 

Diketahui, Menteri BUMN Rini Soemarno menunjuk PT Survai Udara Penas (Persero) sebagai induk holding dan tiga BUMN sebagai anggotanya yaitu PT Angkasa Pura I, PT Angkasa Pura II dan PT Garuda Indonesia Tbk. 

Direktur Riset dan Investasi PT Kiwoom Sekuritas, Maximilianus Nico Demus mengatakan, Garuda Indonesia bakal diuntungkan melalui pembentukan holding sebagai anggota di dalamnya.

"Sebetulnya yang ketolong sekali ya Garuda. Karena sejauh ini kita semua tahu kinerja Garuda sendiri seperti apa. Kalau Angkasa Pura I dan II mencatatkan kinerja yang luar biasa, sehingga tentu hal ini akan membuat konsolidasi keduanya semakin baik, meskipun secara management tetap akan dipisahkan," papar dia saat berbincang dengan Liputan6.com, Jumat (12/4/2019).

Dia menambahkan, kinerja Garuda Indonesia akan semakin membaik ditopang holding BUMN penerbangan ini.

"Kinerja Garuda tentu akan terbantu oleh kedua holding yang luar biasa," ujar dia.

Selain itu, menurut dia, holding penerbangan udara akan mendorong industri penerbangan RI agar semakin baik ke depannya.

"Bagusnya adalah, baik dari sisi pengelolaan bandara, hingga penerbangannya diintegrasikan menjadi satu. Alhasil tentu akan memberikan goal yang lebih jelas sehingga akan mendorong penerbangan di Indonesia menjadi lebih baik lagi," ucap dia.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita gak lengkap buka link disamping http://bit.ly/2UPXtgb

No comments:

Post a Comment