Pages

Friday, December 27, 2019

Djadjang Nurdjaman Pede Bakal Terus Latih Barito Putera

Banjarmasin- Djadjang Nurdjaman meyakini Barito Putera bakal memperpanjang kontraknya untuk Liga 1 2020. Dia bahkan ingin membawa klub berjulukan Laskar Antasari ini bisa lebih baik musim depan.

Djadjang Nurdjaman sudah mengambil ancang-ancang jika pada akhirnya benar-benar melakukan perpanjangan kontrak untuk musim depan. Bahkan Djanur, sapaan sang pelatih, merasa optimistis bisa membawa Barito Putera menjadi lebih baik lagi pada musim depan.

"Awalnya sudah ada pembicaraan. Perjanjiannya kalau saya bisa menyelamatkan Barito Putera dari degradasi dan bertahan di Liga 1, kontrak saya akan diperpanjang. saya percaya beliau akan memegang komitmennya dan saya optimistis," ujar Djanur seperti dilansir situs resmi klub.

"Kalau saya masih bersama Barito Putera pada tahun depan, mungkin akan ada perubahan sesuai tuntutan yang diberikan. Kami dituntut untuk lebih baik pada tahun depan. Kalau boleh kami ambil target berada di papan atas dan untuk itu kami harus berbenah, di mana kami akan menambal yang kurang dan akan meningkatkan yang sudah cukup baik," lanjutnya.

Sejumlah klub Liga 1 sudah mulai mengamankan pemain untuk musim depan atau bahkan memburu pemain baru. Tak terkecuali Barito Putera yang diakui oleh sang pelatih, Djadjang Nurdjaman, sudah memulai berburu pemain.

2 dari 3 halaman

Sudah Ada yang Siap Bergabung

Bicara soal kemungkinan pergerakan transfer pemain, Djanur mengakui tidak diam saja selama ini. Djanur mengaku sudah mengajak manajemen Barito Putera untuk berkomunikasi dengan sejumlah pemain.

Satu hal yang menarik, Djanur menegaskan sudah ada pemain yang menyatakan siap untuk bergabung bersama Djanur di Barito Putera untuk mengarungi Liga 1 2020.

"Tentu kami tidak mau tertinggal dengan tim-tim lain, terutama dalam hal perburuan pemain. Kami sudah berbicara dengan beberapa pemain. Rata-rata pemain yang kami hubungi sudah bilang oke," tegasnya.

Sumber: Barito Putera

Disadur dari Bola.com (Endo/ Rizki Hidayat,published 27/12/2019)

3 dari 3 halaman

Video

Let's block ads! (Why?)

from Berita Terkini, Kabar Terbaru Hari Ini Indonesia dan Dunia - Liputan6.com kalo berita gak lengkap buka link disamping https://ift.tt/2SDQt4u

No comments:

Post a Comment